Senin, 09 Desember 2024 WIB

Lihat Antusias Masyarakat Tinggi, Bupati Inhil Janjikan Selensen Jadi Tuan Rumah Bupati Cup 2023

- Kamis, 04 Agustus 2022 12:32 WIB
740 view
Lihat Antusias Masyarakat Tinggi, Bupati Inhil Janjikan Selensen Jadi Tuan Rumah Bupati Cup 2023

TEMBILAHAN (Pesisirnews.com) - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM. Waradan menyaksikan secara langsung pertandingan final sepakbola antara BATAMA FC vs Selensen FC bertempat di Stadion Raja Mahmud Selensen, Rabu (3/8).

Pada acara pertandingan tersebut, Bupati Inhil memberikan apresiasi serta menutup secara langsung turnamen sepakbola Raja Mahmud Cup 2022, dan mengungkapkan bahwa partisipasi masyarakat sangat tinggi dalam memeriahkan pertandingan ini.

"Alhamdulillah, setelah lebih kurang 40 pelaksanaan turnamen berjalan dengan lancar, sebanyak 64 klub ikut berpartisipasi, ini merupakan ajang yang besar serta menjadi sebuah prestasi bagi kita semua," ungkap HM. Wardan.

Baca Juga:

HM. Wardan juga mengungkapkan bahwa nanti pada tahun 2023 akan direncanakan pelaksanaan Bupati Cup mengingat antusias masyarakat yang sangat ramai, baik dari Kecamatan Kemuning serta kecamatan lainnya, bahkan dari kebupaten tetangga.

"InsyaAllah kita akan laksanakan Bupati Cup pada tahun 2023 mendatang, semoga rencana kita ini berjalan lancar dan dapat lebih meriah lagi dari hari ini,” ujarnya.

Baca Juga:

Terakhir HM. Wardan mengucapkan selamat kepada pemenang dan kepada seluruh panitia yang telah bekerja keras hingga suksesnya pelaksanaan turnamen sepakbola Raja Mahmud Cup 2022 ini.

"Selamat bagi pemenang dan semoga tahun depan kita bisa laksanakan yang lebih meriah lagi,” pungkasnya.

Ditempat yang sama, salah seorang tokoh masyarakat Kelurahan Kemuning yang juga ikut menonton pertandingan tersebut mengungkapkan syukur serta terima kasih atas apresiasi Pemkab Inhil , dalam hal ini Bupati Inhil yang juga ikut menyaksikan dan meramaikan pelaksanaan turnamen sepakbola Raja Mahmud Cup 2022.

"Kita patut bersyukur atas partisipasi Bapak Bupati Inhil Muhammad Wardan yang mana sangat antusias dimulai dari peresmian stadion, membuka turnamen hingga hari ini menutup secara langsung dan menyaksikan turnamen hari ini, semoga pelaksanaan ini dapat kita gelar lagi di masa ke depan," ujar Alimudin RM.

Alimudin juga berharap kedepannya fasilitas di stadion Raja Mahmud ini bisa bertambah lebih banyak lagi agar memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang menyaksikan jalannya pertandingan.

Sebagai informasi, pada pertandingan final tersebut, Tuan Rumah Selensen FC menang atas BATAMA FC dengan skor 2-1. (PNC/rls)

Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Kapolres Inhil Ngopi Bareng bersama Tokoh Masyarakat
Dengan Kegiatan Yang Begitu Padat Pj Bupati Inhil Herman Menyempatkan Untuk Datang Undangan Masyarakat Diskusi Soal Pembangaunan
Dengan Kegiatan Yang Begotu Padat Pj Bupati Inhil Herman Menyempatkan Diri Untuk Datang Undangan Masyarakat Diskusi Soal Pembangaunan
Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Dewi Juliani Ajak Semua Warga Jaga Hutan Sebagai Paru-paru Bumi
Respon Aduan Masyarakat, Kapolres Inhil Tinjau Pengerjaan Jalan dan Jembatan di Reteh
komentar
beritaTerbaru