Jumat, 21 Maret 2025 WIB

Sat Lantas Polres Sergai Gelar Pelatihan Kepada Abang Becak

Haikal - Kamis, 16 April 2020 19:22 WIB
530 view
Sat Lantas Polres Sergai Gelar Pelatihan Kepada Abang Becak
Para peserta saat pelatihan safety driving dan safety ridding. (Foto: Istimewa)
Sumatera Utara - Pesisirnews.com - Sebanyak 26 orang yang terdiri dari supir Angkot dan abang Becak mengikuti pelatihan safety driving dan safety ridding yang digelar Satulan Laulintas (Sat Lantas) Polres Serdang Bedagai (Sergai), di lapangan peraktek uji SIM. Kamis (16/4/2020).


Hal tersebut dilakukan dalam rangka Program Polri peduli keselamatan cegah covid-19. Sebelum melaksanakan pelatihan para peserta pelatihan wajib memasuki ruang sterilisasi penyemprotan disinfektan, mencuci tangan dan melakukan senam AWS3 (Sehat, semangat, senang) sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19).


Kapolres Serdang Bedagai AKBP Robin Simatupang,S.H,M.Hum melalui Kasat Lantas AKP Agung Basuni,SH, SIK, mengatakan kegiatan pelatihan tersebut bertujuan untuk meningkatkan keterampilan para supir angkot dan abang becak dalam berkendara sesuai dengan aturan dalam berlalu lintas.

Guna meningkatkan kemampuan dan pengetahuan para supir angkot dan abang becak dalam berkendara sesuai dengan peraturan dalam berlalu lintas. Pelatihan tersebut dibagi menjadi dua sesi yakni sesi ruang kelas dan sesi praktek lapangan.
"Kita bagi jadi dua sesi yakni sesi kelas dan sesi praktek lapangan, pelaksanaanya juga kita sesuaikan dengan protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan menggunakan masker kepada setiap peserta", ungkapnya.
[ADNOW]
Selain memberikan materi tentang etika berlalu lintas dijalan raya satuan lalu lintas juga memberikan sosialisasi tentang pencegahan virus corona (Covid-19) oleh dr. Teuku Kusuma Putra bertempat di ruang unit dikyasa satuan lalu lintas Polres Serdang Bedagai.(Malik)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Ini Daftar Hari Libur Keagamaan yang Digeser Pemerintah karena Pandemi Virus Corona
Penting Diketahui: Mengenal Semua Jenis Varian Baru Virus Corona
Sertifikat Vaksin Jokowi Bocor,Ini Kata Kementerian Kominfo
Kominfo: Aplikasi PeduliLindungi Diunduh 32,8 Juta Orang, Bantu Tracing Penularan Virus Corona
Prof. Nila F. Moeloek: Waspada Virus Corona Varian Delta yang Banyak Menyerang Anak-anak
17 Orang Terjaring Razia Yustisi Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Oleh Tim Satgas Covid 19 Inhil,Ini Sanksinya.
komentar
beritaTerbaru