Rabu, 22 Januari 2025 WIB

Erisman Yahya, hadiri Rapat Paripurna Ke – 5 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2025

Zanoer - Senin, 06 Januari 2025 15:19 WIB
522 view
Erisman Yahya, hadiri Rapat Paripurna Ke – 5 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2025
(Pesisirnews.com)Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Erisman Yahya, hadiri Rapat Paripurna Ke – 5 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2025 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Inhil.

Rapat Paripurna yang berlangsung Senin (6/1/) pagi di Ruang Rapat DPRD Inhil ini, dipimpin Ketua DPRD Iwan Taruna, dengan didampingi Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II.

Sejumlah agenda dibahas dalam rapat tersebut, diantaranya Penutupan Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024, Pembukaan Masa Persidangan II Tahun Sidang 2025 dan Penyampaian Laporan Reses I Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024.

Baca Juga:

Selanjutnya Penyampaian Laporan Panitia Khusus II DPRD Inhil terhadap Rancangan Peraturan DPRD tentang Perubahan atas Peraturan DPRD No. 02 Tahun 2019 tentang Kode Etik DPRD Inhil, Penyampaian Laporan Panitia Khusus III DPRD Inhil terhadap Rancangan Peraturan DPRD tentang Perubahan atas Peraturan DPRD No. 03 Tahun 2019 tentang Tata Beracara Badan Kehormatan DPRD Kab. Inhil, dan ditutup dengan Dewan Mengambil Keputusan.

"Semoga Rapat Paripurna hari ini menghasilkan keputusan yang baik, membuahkan peraturan yang dapat menunjang kinerja DPRD dalam membangun Kabupaten Inhil", ujar Pj Bupati Erisman Yahya.

Baca Juga:

Hasil Rapat Paripurna tersebut yakni DPRD Inhil menerima dan menyetujui penyampaian laporan Reses I, laporan Panitia Khusus II dan laporan Panitia Khusus III untuk dapat ditetapkan sebagai peraturan DPRD Kabupaten Inhil.

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Pemkab Inhil Lakukan Workshop Pelaksanaan Kerjasama Publikasi Publik Bersama Perusahaan Pers
Ketua DPRD Inhil Terima Kunjungan Jajaran PLN UP3 Rengat
DPRD Inhil Gelar Rapat Paripurna Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Polri dan Kementerian Pertanian RI Gencarkan Penanaman Jagung Serentak pada 2025
Pj Bupati Inhil Bahas Pemanfaatan Pelabuhan Parit 21 Bersama PT Korindo Komplit Karbon
Pimpin Rapat Evaluasi Tahunan, Kartika Sari Pinta di Tahun 2025 Dekranasda Inhil Lebih Berkembang
komentar
beritaTerbaru