Senin, 09 Desember 2024 WIB

10 Perawat dapat Hadiah Mobil dari Sultan Johor

- Rabu, 30 September 2020 12:56 WIB
685 view
10 Perawat dapat Hadiah Mobil dari Sultan Johor
10 perawat menerima hadiah mobil dari Sultan Johor. Foto Facebook/RPO.

JOHOR BAHRU, Pesisirnews.com - Alangkah sukacita hati 10 orang perawat yang bertugas di Bangsal Kerajaan Rumah Sakit Sultanah Aminah (HSA) tatkala Sultan Johor, Sultan Ibrahim Sultan Iskandar berkenan menghadiahkan 10 unit mobil kepada mereka.

Kendaraan yang diserahkan kepada sepuluh orang perawat itu dilakukan dalam sebuah upacara di Kasawari Motors Sdn. Bhd di Larkin, Johor Bahru oleh Direktur Kasawari Motors, Muhammad Fahmi Bin Datuk Seri Paduka Dr. Hassan.

Melalui postingan terbaru di halaman Facebook resmi Yang Mulia, pemberian hadiah tersebut sebagai bentuk apresiasi kerajaan atas kontribusi dan pengabdian para perawat tersebut kepada Sultan Ibrahim dan Keluarga Kerajaan Johor.

Baca Juga:

Seorang Supervisor Perawat, Matron Rokiah Samin, yang telah bekerja di HSA Royal Ward sejak 2006, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas pemberian hadiah itu.

“Mewakili yang lain, saya memberi hormat kepada Yang Mulia Sultan atas pemberian ini,” katanya.

Baca Juga:

Ini sangat berharga bagi kami semua, dan kami juga selalu berdoa untuk kesejahteraan dan kesehatan DYMM Sultan Johor dan Keluarga Kerajaan Johor," ujarnya kepada Royal Press Office (RPO), Selasa (29/9/2020).

Perawat lain, Nuraini Aziz (28) yang usai melahirkan beberapa hari sebelumnya juga menyampaikan rasa syukurnya.

“Kami akan terus memberikan pelayanan terbaik kepada DYMM Sultan Johor dan Keluarga Kerajaan Johor,” ujarnya.

Sumber: astroawani.com

Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Bentrok Di Pekan Baru Antara Dua Ormas Belasan Motor Jadi Sasaran
Panen Hadiah Simpedes BRI Cabang Siak Bertabur Hadiah, Nasabah Sungai Apit Dan Dayun Raih Doorprize
Luhut Binsar Panjaitan Ungkap Mobil Yang Tak Boleh mengisi Minyak Bersubsidi
BRI Perawang Gelar Panen Hadiah Simpedes Periode II Tahun 2023, Nasabah Unit Lubuk Dalam Bawak Pulang Grand Prize I.
Viral, Wanita Pencuci Piring Berangkat Kerja Diantar Naik Mobil Mewah Bentley
Pertama Kali Beli Lotre, Mahasiswa Kanada Langsung Beruntung Dapat Hadiah Rp 543,4 Miliar
komentar
beritaTerbaru