Kamis, 06 Februari 2025 WIB

Remaja Umur 15 Tahun Diterkam Harimau Kondisi Mengenaskan Di Riau

Haikal - Selasa, 31 Agustus 2021 15:32 WIB
1.108 view
Remaja Umur 15 Tahun Diterkam Harimau Kondisi Mengenaskan Di Riau
Seekor harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) betina dewasa berada di dalam kandang Kebun Binatang Taman Rimba, Jambi, Jumat (14/12/2018). | Wahdi Septiawan /Antara Foto
Riau,PESISIRNEWS.COM- Remaja AW(15) Dimangsa Harimau kasus ini terjadi di Desa Teluk Lanus,Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Siak Provinsi Riau.
Dia diterkam si raja hutan itu pada Minggu (29/8/2021) sekitar pukul 17.30 WIB.[adnow]
Dikutip Dari TribunJabar.com, Kepala Bidang Teknis Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau, Mahfud, mengatakan, kejadian berawal saat korban sedang berada di luar pondok tempat tinggalnya.Kode MGID
Keluarganya berada dalam pondok.
Saat korban diterkam harimau, keluarganya sempat mendengar suara jeritan korban meminta tolong dari luar pondok.[adsense]
Namun, keluarga tidak berhasil menyelamatkannya.[br]
"Keluarganya yang berada di dalam pondok mendengar jeritan korban minta tolong. Tak lama setelah itu, tak terdengar lagi suara korban," kata Mahfud saat dikonfirmasi Kompas.com melalui sambungan telepon, Senin (30/8/2021).
Kata Mahfud, setelah diterkam, tubuh korban dibawa harimau masuk ke dalam kawasan hutan.
Setelah itu, sembilan warga dari kampung atau Desa Teluk Lanus menggunakan speedboat langsung menuju ke lokasi kejadian untuk mencari korban.
"Korban akhirnya ditemukan sekitar pukul 22.50 WIB. Korban meninggal dalam kondisi mengenaskan," ujarnya.[adsense]
Seusai kejadian itu, sambung Mahfud, pihak BBKSDA menerjunkan tim ke lokasi untuk penanganan konflik antara manusia dan hewan dilindung tersebut.
"Hari ini tim kita turunkan ke lokasi, termasuk membawa sejumlah peralatan seperti perangkap untuk melakukan evakuasi (harimau sumatera). Tapi, tim akan melihat dulu seperti apa kondisi di lapangan," ucap Mahfud.Kode MGID
Mahfud pun mengimbau kepada masyarakat di sekitar lokasi untuk tetap waspada dan tidak menyerang satwa dilindungi tersebut.[adnow]
"Kami akan berupaya melakukan penanganan semaksimal mungkin dengan melibatkan kepolisian, TNI dan masyarakat tempata," ujarnya.(***)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Video Cerita Prajurit TNI Yang Selamat Dari Serangan KKB
Ketidakadilan Terhadap HRS ‘Cetho Welo-Welo’! Warga NU Apresiasi HNW Minta Hakim MA Wujudkan Keadilan
Kisah Orang Kaya Indonesia Lahir Di Eks Kandang Ayam
Vaksin Nusantara Tak Butuh Duit APBN, Ketua DPD RI Ajak Kepala BPOM Berjiwa Besar untuk Mendukungnya
Polres Inhil Turunkan Bhayangkari Sebagai Vaksinator Dalam Kegiatan Vaksinasi Massal di MTSN 2 Tembilahan
Mengenal Berbagai Model Tas yang Dihadirkan Brand Eiger
komentar
beritaTerbaru