Senin, 16 Juni 2025 WIB

Cina Persiapkan Pembangunan Stasiun Ilmiah di Bulan

- Kamis, 10 September 2020 11:27 WIB
510 view
Cina Persiapkan Pembangunan Stasiun Ilmiah di Bulan
Ilustrasi : Pesawat penjelajah Luar Angkasa Yutu 2 (Jade Rabbit-2) milik Cina. (Kredit Foto : Xinhua / Administrasi Luar Angkasa Nasional China)

CINA, Pesisirnews.com - Kemajuan dan inovasi teknologi yang telah dicapai Cina seakan tidak pernah berhenti di berbagai bidang. Terbaru, Cina kini tengah mempersiapkan pendirian stasiun ilmiah di bulan.

Menurut kepala perancang program eksplorasi bulan di negara itu, Wu Weiren, Cina telah mulai riset persiapan, dimana mereka sekarang sedang mengerjakan riset perencanaan dan kelayakan pada stasiun yang diusulkan sebagai langkah keempat program lunar.

"Langkah kami selanjutnya bertujuan untuk mendirikan pos terdepan ilmiah di kutub selatan bulan. Dalam waktu dekat, kami juga akan mengirim astronot kami untuk mendarat di bulan," kata Wu dikutip situs ecns.cn, Rabu (9/9/2020).

Baca Juga:

[br]

Selain mengumumkan rencana mempersiapkan pendirian stasiun ilmiah di bulan, ilmuwan itu juga membuat pernyataan pada sebuah upacara pada Selasa (8/9/2020) di Administrasi Luar Angkasa Nasional Cina mengenai penamaan sebuah asteroid dengan namanya.

Baca Juga:

Asteroid itu ditemukan pada Agustus 2007 oleh para peneliti di Stasiun Xuyi di provinsi Xuyi provinsi Jiangsu, yang dimiliki oleh Observatorium Gunung Ungu Akademi Ilmu Pengetahuan Cina di Nanjing.

Langkah tersebut disetujui oleh International Astronomical Union pada bulan Juni untuk menghormati kontribusinya yang signifikan terhadap program eksplorasi luar angkasa dan bulan Cina.

Editor
:
Sumber
: ecns.cn
SHARE:
Tags
beritaTerkait
TP-PKK Kabupaten Inhil Gelar Aksi Berbagi Kasih di Bulan Ramadan
Antusiasme Warga Tembilahan Berburu Takjil di Tengah Genangan Air Pasang Puasa Pertama Ramadhan
Pembangunan Jalan Rengat - Kuala Cinaku - Rumbai Jaya Hampir Rampung
Pelaku Pencabulan Anak di Bawah Umur Diamankan Polres Inhil
Mendag Zulkifli Hasan Minta Pedagang Tak Berlebihan Naikkan Harga Pangan di Bulan Suci
Kabur seusai Lampiaskan Birahi ke Pelajar di Bawah Umur, Seorang Pemuda Diringkus Polisi
komentar
beritaTerbaru