Kamis, 20 Februari 2025 WIB

Sejumlah Menteri Kabinet Hadir di Rapat Final Persiapan Pernikahan Kaesang dan Erina

- Senin, 05 Desember 2022 10:53 WIB
859 view
Sejumlah Menteri Kabinet Hadir di Rapat Final Persiapan Pernikahan Kaesang dan Erina
Presiden Jokowi memberikan keterangan kepada wartawan usai menghadiri rapat persiapan pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono di Ndalem Wuryaningratan Danar Hadi, Solo, Jawa Tengah, Minggu (4/12/2022).

SOLO (Pesisirnews.com) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri rapat terakhir persiapan pernikahan putra sulungnya Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono, yang digelar di Soga Resto Batik Danar Hadi Solo, Jawa Tengah, Minggu.

Pada acara rapat terakhir pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono, yang dihadiri oleh Presiden Jokowi berlangsung secara tertutup, di Soga Resto Batik Danar Hadi Solo, selama sekitar dua jam.

Jokowi yang ikut rapat terakhir persiapan pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, menyampaikan, akad nikah akan dilaksanakan, di Yogyakarta, pada Sabtu (10/12), kemudian untuk tasyakuran diadakan di Solo, Minggu (11/12), pukul 11.00 WIB hingga malam hari.

Baca Juga:

Selain Presiden Jokowi juga hadir sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju antara lain terlihat Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Investasi, Bahlil Lahadalia, Menpora Zainuddin Amali, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan sejumlah penjabat baik dari pemerintah, TNI, maupun Polri di wilayah Jateng.

Selain itu, dari pihak keluarga Presiden ada Ibu Negara Iriana Jokowi, Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka bersama istri Selvi Ananda, dan Kahiyang Ayu bersama kedua anaknya serta didampingi pemilik Soga Resto dan Museum Batik Danar Hadi Solo, Danarsih Hadipriyono.

Baca Juga:

Presiden Jokowi usai hadiri rapat terakhir pernikahan putra sulungnya menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat khususnya di Surakarta dan Yogyakarta terkait acara pernikahan anak sulungnya Kaesang dengan Erina.

"Persiapan pernikahan Kaesang dan Erina sudah 99 persen. Alhamdulillah, sudah dipersiapkan dengan baik," kata Jokowi.

[br]

Presiden Jokowi yang melakukan persiapan pernikahan putra sulungnya, Kaesang, harus pulang pergi Solo Jakarta. Dia mengatakan pada Minggu malam ini, harus terbang lagi kembali ke Jakarta karena banyak agenda yang harus diselesaikan.

"Saya melihat situasi, pada Jumat (9/12), akan kembali pulang ke Solo. Kalau Ibu Iriana sudah dua minggu ada di Solo," kata Jokowi.

Jokowi menjelaskan acara pernikahan di Solo, keberangkatan dimulai dari Loji Gandrung di Jalan Slamet Riyadi kemudian kirab dan tasyakurannya di Pura Mangkunegaran Solo.

"Dari Loji Gandrung nanti kirab temanten menuju ke Pura Mangkunegaran," kata Jokowi. (PNC/ANT)

Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Pemkab Inhil Rapat Pengendalian Inflasi Secara Virtual Dengan Kemendagri
PJ Bupati Indragiri Hilir Ikuti Rapat Penataan Tenaga Non ASN Secara Virtual
Pj Bupati Inhil Buka Rapat Kerja Daerah
Pj Bupati Inhil Resmi Membuka Rapat Kerja KONI Kabupaten Inhil Tahun 2024
Pj Bupati Inhil H. Erisman Yahya, Diwakili Asisten Dua Setda Inhil Junaidi Ismail Hadiri Rapat Inflasi Daerah di Bappeda Inhil
Bersinergi untuk Kesejahteraan: Pj Bupati Indragiri Hilir Pimpin Rapat Strategis Pengendalian Inflasi
komentar
beritaTerbaru