Senin, 16 September 2024 WIB

Ketua Umum Nahdlatul Ulama KH Said Aqil Siradj Posotif Covid 19

Haikal - Senin, 30 November 2020 10:59 WIB
426 view
Ketua Umum Nahdlatul Ulama KH Said Aqil Siradj Posotif Covid 19
Foto: Grandyos Zafna
JAKARTA - KH Said Aqil Siradj Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama meminta doa dari masyarakat agar segera diberi kesembuhan.
"Atas arahan beliau kami diminta menyampaikan kabar ini dengan harapan dan memohon doa dari bapak ibu khususnya para masayikh menjalani masa penyembuhan ini," kata Sekretaris Pribadi Said Aqil, Sofwan Erce, kepada wartawan di Jakarta, Senin.
Sofwan mengatakan hasil tes usap PCR Said menunjukkan positif dan saat ini dalam keadaan yang baik.
Ketum PBNU, kata dia, dirawat secara intensif di sebuah rumah sakit di Jakarta.
Menurut dia, dalam beberapa kali kesempatan Said berpesan kepada masyarakat bahwa Covid-19 bukanlah aib dan buruk.
“Bisa menimpa siapa saja dari latar belakang apa saja. Mari jaga pesan beliau bagi warga NU khususnya tetap patuhi protokol kesehatan,” kata dia.
Sofwan mengatakan sebagai orang yang ada di sekitar Said membuat dirinya melakukan tes usap dan sedang menunggu hasil tes.
“Dan karena memiliki riwayat kontak langsung dengan beliau, saya sendiri sedang menunggu hasil Swab PCR.” katanya.

Metrojambi.com

SHARE:
Tags
beritaTerkait
PM Sheikh Hasina: Kemajuan Suatu Bangsa Ditentukan Lewat Penguasaan Teknologi
AI Proyeksikan Orang yang Bakal Jadi Perdana Menteri Singapura pada Tahun 2050
THR 2023 akan Cair H-10 Idulfitri, MenPAN-RB Harap Ini Tingkatkan Kinerja Aparatur Pemerintah
Menteri Basuki Menjadi Ketua Kontingen Tim Indonesia untuk Asian Games XIX di Hangzhou 2023
Kementerian PUPR Undang Investor dan Gelar Seminar Water and Innovative Finance
Peringati HAB ke-77 Kementerian Agama Tahun 2023, Bupati Inhil Harapkan Kerukunan Terjalin Erat
komentar
beritaTerbaru