Selasa, 10 Desember 2024 WIB

AKBP Yulian Perdana Kapolres Kota Banjar Peringati Hari Anak Di SD 2 Hegarsari Kota Banjar

Haikal - Kamis, 21 November 2019 10:54 WIB
740 view
AKBP Yulian Perdana Kapolres Kota Banjar Peringati Hari Anak Di SD 2 Hegarsari Kota Banjar
PESISIRNEWS.COM- Hari Anak adalah acara yang diselenggarakan pada tanggal yang berbeda-beda di berbagai tempat di seluruh dunia.

Hari Anak Internasional diperingati setiap tanggal 1 Juni dan Hari Anak Universal diperingati setiap tanggal 20 November. Negara lainnya merayakan Hari Anak pada tanggal yang lain. Perayaan ini bertujuan menghormati hak-hak anak di seluruh dunia.


Hari ini, Rabu (20/11/2019), menjadi momen istimewa bagi kalangan anak-anak di dunia ini,khususnya anak anak di sekolah SD 2 Hegarsari Kota Banjar yang kedatangan orang nomer satu di lingkungan Mapolres Banjar yaitu AKBP Yulian Perdana,SIK


Kedatangan Kapolres Banjar AKBP Yulian Perdana,SIK didampingi Oleh Ketua Bhayangkari Banjar Ny Indah Yulian bersama Kasat Reskrim,Kasat Lantas dan Kasat Binmas serta Polwan Polres Banjar

Beragam kegiatan dilakukan sekolah untuk memaknai momentum istimewa tersebut, Di antaranya Kapolres memberikan Liplet tentang Perlindungan Anak yang tertuang dalam UU No.17 Tahun 2016 dan yang menarik di dalam Liplet tersebut berisikan coklat

"Liplet tersebut nantinya diberikan kepada orang tua masing masing anak dan coklat nya tentunya untuk anak anak"ucapnya

Selajutnya Kapolres bersama anggota yang lainnya menyanyikan lagu tentang "Sentuhan Boleh Sentuhan Tidak Boleh" Lewat lagu dan senam, anak diajarkan untuk mengetahui bagian badannya yang boleh disentuh oleh orang lain dan bagian yang tidak boleh disentuh. Sehingga mereka dapat menghindar apabila ada seseorang yang berusaha melakukan pelecehan seksual.

Lebih lanjut Kapolres Banjar memberikan sosialisasi pemahaman kepada orang tua siswa tentang pentingnya peran orang tua dalam perlindungan dari perbuatan kekerasan terhadap anak.

"Kami terjun langsung ke lapangan mendatangi sekolah sekolah, berdiskusi dengan guru dan orang tua siswa sehingga apa yang disampaikan bisa langsung diketahui tentunya dengan Program Polres Banjar yaitu CITANDUY ( Cinta NKRI Anti Narkoba dan Disiplin Berlalu Lintas Uyy ," ujarnya

Selain itu Dalam Hari anak ini pun Kapolres Banjar bersama Ketua Bhayangkari ,Kasat Reskrim dan Kasat Lantas serta Personil Polres Banjar membagikan Liplet dan Coklat kepada para pengguna jalan raya di Alun alun Banjar sebagai sebuah pesan bahwa anak anak perlu dilindungi sebagai penerus generasi bangsa (Lies)

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Pendidikan Budaya Politik di Kabupaten Indragiri Hilir Tingkatkan Kesadaran Politik Masyarakat
Fakta Baru Penembakan Donald Trump, Ini Identitas Pelaku
Wujudkan Kedaulatan Pangan, GNTI Riau Dukung PDI-P
Dewi Juliani : Pemilu Seharusnya Menjadi Kompetisi Ide dan Visi
Hari RRI, Dewi Juliani Beri Apresiasi Untuk Penyiar dan Kru
Dewi Juliani Menilai Turnamen Diharapkan Wadah Atlet Muda Bersaing
komentar
beritaTerbaru